Kamis, 17 Maret 2022 . Sekolah Tinggi Ekonomi Islam (STEI) Ar Risalah Sumatera Barat mengadakan kegiatan Roadshow ke sekolah-sekolah di sekitar kota Padang salah satunya MAN 1 Padang yang beralamat di jln. Raya Durian Taruang Pasar Ambacang Kuranji Kota Padang. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturrahmi dan mensosialisasikan bagaimana sistem Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) untuk Tahun Akademik 2022/2023 yang sedang berlangsung.
Antusisme siswa-siswi terhadap kegiatan ini juga sangat baik sekali. Terutama tentang perguruan tinggi STEI Ar Risalah Sumatera Barat sebagai kampus pilihan yang konsen di Program Studi S-1 Ekonomi Syariah, pada kesempatan ini STEI juga mengajak siswa-siswi untuk berpartisipasi dalam pekan raya yang sedang diadakan oleh STEI Ar Risalah Sumatera Barat yang terdiri dari lomba Tahfizh Qur’an dan lomba Baca Puisi. Perlombaan ini sendiri memang di peruntukkan kepada siswa-siswa MA/SMA/SMK Sederajat sebagai ajang penyaluran bakat bagi mereka.
Ibu Marliza, S.Pd., M.Pd, selaku kepala MAN 1 Kota Padang sangat mengapresiasi kedatangan STEI Ar Risalah Sumatera Barat dan berharap semoga silaturrahmi ini tetap berlanjut kedepannya, kemudian tim roadshow STEI Ar Risalah Sumatera Barat juga memaparkan informasi seputar kampus kepada siswa-siswi. Harapannya dari kegiatan ini STEI Ar Risalah Sumatera Barat dapat semakin dikenal dan memberikan motivasi kepada siswa-siswi untuk optimis dalam mencapai cita-cita dan melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi nantinya.
Tinggalkan Komentar